STMIK Widya Cipta Dharma
May 08, 2013
Seiring berjalan nya
waktu, teknologi dan informasi sangat dibutuhkan oleh setiap umat manusia untuk
mempermudah setiap pekerjaan yang dilakukan. Penerapan nya yang telah masuk dan
dapat di implementasikan ke segala bidang, penggunaan nya yang mencakup semua
kalangan, mulai dari anak-anak, hingga orang dewasa pun dapat menggunakannya. Mulai
dari pekerjaan yang sederhana hingga yang paling mutkahir pun dapat dilakukan bahkan diciptakan dari dari sebuah
teknologi dan informasi.
Banyak masyarakat yang
secara masal mencari dan mempelajari ilmu tentang teknologi dan informasi yang
berguna bukan hanya untuk dirinya sendiri namun khalayak umum pun dapat ikut
merasakan dampak akan teknologi dan informasi tersebut.
Sekolah Tinggi
Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK Widya Cipta Dharma) yang bergerak di
bidang ICT (Information and Communication Technologies) / TIK (Teknologi
Informasi dan Komunikasi) menyadari akan permasalahan tersebut dan ingin
memajukan bidang pendidikan teknologi informasi yang semakin hari semakin
banyak banyak akan peminat nya.
STMIK WiCiDa adalah
sekolah tinggi pertama di Kalimantan Timur yang bergerak di bidang teknologi
dan informasi.
STMIK WiCiDa
mempunyai visi dan misi seperti berikut:
Visi
Menjadi Salah Satu Perguruan Tinggi terbaik dibidang Informatika dan Komputer dikawasan Indonesia Bagian Timur
Menjadi Salah Satu Perguruan Tinggi terbaik dibidang Informatika dan Komputer dikawasan Indonesia Bagian Timur
Misi
Melaksanakan Pendidikan bidang Informatika dan Komputer yang Profesional dan mampu mengikuti perkembangan Ilmu pengetahuan dan teknologi
Melakukan kegiatan penelitian dan pengembangan bidang informatika dan komputer sehingga dapat memberikan kontribusi pada kemajuan pada ilmu pengetahuan
Melakukan kegiatan pengabdian masyarakat dengan memanfaatkan keilmuan dibidang Informatika dan komputer dalam rangka meningkatkan produktifitas dan nilai tambah bagi masyarakat.
Melaksanakan Pendidikan bidang Informatika dan Komputer yang Profesional dan mampu mengikuti perkembangan Ilmu pengetahuan dan teknologi
Melakukan kegiatan penelitian dan pengembangan bidang informatika dan komputer sehingga dapat memberikan kontribusi pada kemajuan pada ilmu pengetahuan
Melakukan kegiatan pengabdian masyarakat dengan memanfaatkan keilmuan dibidang Informatika dan komputer dalam rangka meningkatkan produktifitas dan nilai tambah bagi masyarakat.
STMIK WiCida Mempunyai 3 jurusan perkuliahan:
1. Teknik Informatika (S1)
2. Sistem Informasi (S1)
3. Manajemen Informatika (D3)
STMIK WiCiDa ber-alamatkan
di Jl. M Yamin No. 25 tersebut memiliki 3 gedung perkuliahan
dan 1 gedung rektorat
Konsep desain gedung yang akan datang |
Fasilitas yang terdapat di STMIK WiCiDa adalah:
1. Fasilitas parkir yang memadai tanpa takut untuk tidak akan mendapatkan tempat parkir
2. Genset yang sangat berguna jika aliran listrik kampus padam
3. Fasilitas Hotspot yang terdapat di setiap sudut kampus
4. Perpustakaan dengan koleksi dan referensi yang lengkap dan ruangan nyaman
5. Mushola
Sedangkan di ruangan perkuliahan fasilitas yang disediakan adalah:
1. LCD Proyektor
2. Pendingin ruangan
3. White Board
4. Ruangan perkuliahan yang nyaman
STMIK WiCiDa mempunyai ruangan laboratorium komputer yang digunakan dalam proses perkuliahan terdiri dari 4 ruangan laboratorium, yaitu:
1. Ruang Lab Pemrograman/Linux
2. Ruang Lab Pemrograman
3. Ruang Lab Multimedia
4. Ruang Lab Jaringan
STMIK WiCiDa juga mempunyai wadah bagi semua mahasiswa nya untuk menampung keahlian, bekat, hobi, serta keinginan ber-organisasi yang bisa didapatkan pada UKM (Unit Kerja Mahasiswa). UKM yang adadi STMIK WiCiDa antara lain:
1. BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa)
BEM adalah organisasi mahasiswa kampus yang merupakan lembaga eksekutif di tingkat kampus.
2. Himpunan Mahasiswa Jurusan
Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika (HIMA-TI) |
Himpunan Mahasiswa Jurusan Sistem Informasi |
Himpunan Mahasiswa Jurusan adalah organisasi kampus yang menjadi wadah/tempat menjalankan agenda yang akan di adakan di setiap jurusan masing-masing dan menjadi tempat untuk bertukar ilmu sesama jurusan.
3. INSI (Informatika Studi Islam) dan KBMK (Keluarga Besar Mahasiswa Kristen).
INSI dan KBMK merupakan organisasi kampus yang bergerak di bidang keagamaan.
4. KPL (Komunitas Pengguna Linux)
KPL merupakan organisasi kampus yang mempunyai hobi dan minat yang sama akan ilmu tentang sistem operasi Linux
5. MAPALA (Mahasiswa Pencinta Alam)
MAPALA adalah organisasi kampus yang lebih berbidang kepada kegiatan alam bebas sehingga diperlukan bibit yang mempunyai semangat, mental, jiwa, dan rohani yang kuat.
6. WISK (Wadah Insan Seni Kampus)
WISK adalah organisasi kampus yang menjadi tempat untuk mengembangkan bakat dalam seni.
Itulah beberapa visi, misi, jurusan, dan organisasi yang berada di dalam lingkungan STMIK WiCiDa Samarinda.
Untuk kalian yang ingin mendaftar maupun melihat secara detail apa saja yang ada di dalam STMIK WiCiDa dapat mengunjungi alamat berikut:
Website STMIK WiCiDa
Dan untuk kalian yang ingin memajukan Samarinda ataupun bangsa kalian dalam hal bidang teknologi dan informasi, STMIK WiCiDa dapat menjadi pilihan dan tujuan kalian untuk meraih semua mimpi-mimpi yang akan kalian dapatkan.
"Be The Excellent ICT Generation"
0 comments
yang komentar yang gaul